Kaktus Kelinci: Tanaman Gurun Minim Perawatan

Imutnya kaktus kelinci – Kaktus kelinci adalah pilihan yang tepat untuk tukang kebun pemula. Tukang kebun yang pelupa, sedikit lalai serta suka bepergian, hahaha.

Pasalnya kaktus kelinci adalah jenis tanaman yang minim perawatan dan mempunyai tampilan yang unik. Terdiri dari bantalan tebal yang tumbuh berpasangan serta ditumbuhi bulu pendek. Mirip kuping kelinci.

Nah, selain disebut kaktus telinga kelinci, di daerah Barat kaktus ini juga disebut kaktus sayap malaikat atau kaktus polkadot. Sedangkan untuk nama ilmiahnya cukup keren, Opuntia Microdasys.

Beberapa informasi di bawah ini sangat berguna untuk kamu yang memutuskan memelihara kaktus kelinci.

Asal Kaktus Kelinci

Kaktus kelinci adalah tumbuhan jenis kaktus yang berasal dari Meksiko dan seperti kaktus pada umumnya, mereka merupakan penghuni daerah gersang seperti gurun. Populasi kaktus kelinci membentang di daerah gurun yang mengarah ke Arizona.

Jadi, menumbuhkan kaktus telinga kelinci adalah semudah meniru kondisi daerah asalnya.

Jadi, jika kamu memiliki rumah yang cenderung kering, kelembaban rendah dan mendapat banyak paparan sinar matahari, maka tanaman kaktus kelinci mungkin merupakan tanaman yang sempurna untuk kamu.

Bentuk Fisik Kaktus Kelinci

Kaktus telinga kelinci tumbuh setinggi 61-91 cm dengan penyebaran daerah tumbuh antara 1- 1,5 m di habitat aslinya.

Sedangkan di rumah, kaktus kelinci adalah tanaman yang tumbuh lambat yang kemungkinan akan mencapai ketinggian 61 cm dan memiliki lebar yang hampir sama.

Bentuk fisik kaktus kelinci berupa pasangan bantalan 3 hingga 6 inci (8-15 cm), yang awalnya berwarna merah kemerahan dan menjadi hijau cerah.

Sedikit informasi kaktus kelinci yang menarik adalah yang tidak mengembangkan duri panjang. Sebaliknya, ia menumbuhkan glochids.

Glochids adalah duri pendek berwarna coklat keputihan.

RECOMMEND :  Ritual Bedah Sumber Sebagai Upaya Penyelamatan Sumber Mata Air

Nah, meskipun pendek, jenis duri ini masih memiliki kemampuan untuk menusuk jarimu, bahkan akan lebih sulit dicabut, jadi berhati-hatilah saat memegang kaktus telinga kelinci.

Kaktus telinga kelinci diketahui juga dapat berbunga. Bunganya berwarna kuning krem ​​​​yang berubah menjadi peach setelah dibuahi dengan lebar 5 cm. Bunga ini kemudian berubah menjadi buah warna ungu sepanjang 2 inci.

Cara Menanam Kaktus Kelinci

Cara merawat dan menumbuhkan kaktus kelinci mirip dengan kaktus lainnya.

Kamu hanya perlu mengambil bagian dari batangnya, lalu menanamnya dalam campuran tanah yang telah disiapkan.

Campuran tanah ini terdiri dari 40% tanah, 40% pasir, dan 20% pupuk.

Untuk jenis pot yang dibutuhkan kaktus kelinci adalah jenis pot tanah tanpa glasir sehingga memungkinkan terjadi penguapan kelebihan air.

Cara Merawat Kaktus Kelinci

Imutnya kaktus kelinci, Seperti telah dijelaskan sebelumnya, merawat kaktus kelinci ini tidaklah sulit.

Air banyak hanya dibutuhkan saat mulai penanaman saja, kamu dapat menyemprotkannya dibagian media tanamnya, selanjutnya penyiraman tidak harus dilakukan setiap hari hanya sekali dalam 3 minggu.

Nah, salah satu musuh kaktus kelinci adalah kutu putih dan serangga, kamu bisa mengatasinya dengan membuat bola kapas yang direndam alkhohol.

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *